RSS

Traveler Bukan Turis

Assalamualaikum Kawan !!!



Selamat Pagi (di Indonesia pasti udah siang), hari ini semoga aja rencana untuk berkunjung ke Barcelona tercapai, amien. Kata Mr Habbit (pembimbing saya selama disana) saya di izinkan mengunjungi Barcelona  jika laporan kunjungan saya kelar sebelum pukul 08.00 (waktu setempat) , waktu disini (ketika saya menulis ini) masih menunjukan pukul  7 pagi, tapi syukurnya laporan saya sudah selesai. Teman teman saya disini belum Bangun. Maklum mungkin kelelahan, jadi sesudah Shalat Shubuh saya langsung mengambil Laptop dan mengerjakan laporan (SENDIRIAN) , maklum saya terobsesi sekali mengunjungi Barcelona, siapa tau aja ketemu Pedro (ngarep)



Sebelumnya, sedikit curhat ya?? saya agak menderita masalah budget, maklum saya ini bukan turis tapi traveler (gaya). Saya juga lebih bangga di sebut Traveler ketimbang di sebut sebagi Turis. Traveler biasanya lebih memilih membeli pengalaman ketimbang harus berpoya poya. Saya juga lebih senang menghabiskan waktu dan tenaga (kalau duit mah itung itung dulu) untuk mengejar pengalaman , dari pada benda (so, emang benda bisa lari ya?). 

Pikiran saya sih, sebenarnya adalah Barang dapat di impor kenegara kita, juga bisa habis, tapi pengalaman??.

Selain itu, travelers juga disiapkan dengan berbagai hidangan di depan mata, mau tidak mau jika tidak sesuai dengan budget, kita harus rela menyantap makanan yang ada (tentunya yang Halal), bagaimana jika makanan itu tidak kita kenal (maksudnya oleh perut), nah ini yang mesti di antisipasi, sebaiknya bagi Traveler (apalagi yang baru pertama kali, kayak saya heheh) siapkan hal dibawah ini:

  • Obat pelancar pencernaan
  • Obat Penangguh pencernaan 
  • Obat tidur (nah buat apa? kalau mau ke Wc bayar mending tidur?) yah ini mah tambahan kalau anda mengalami Jetlag 
Sekilas tentang tadi, apa sih Jetlag?, Saya juga baru tau arti jetlag semenjak Travel kali ini (emang sebelumnya pernah travel??). 

Untuk hal keamanan saya juga mempunyai beberapa tips untuk anda, (gaya lah)

  • Hal terpenting ketika anda Travel adalah, Paspor, Uang dan Kartu Kredit. Paspor adalah satu satunya kartu identitas anda secara internasional. Jadi jangan sampai hilang
  • Jangan simpan Kartu Kredit dan uang dalam dompet yang sama, karena jika hilang anda tidak mempunyai pegangan apa apa (Kalau nggak punya dompet, tempel aja di jidat) ----> nah yang ini kata Roommate saya Maria Pilar 
  • Fotokopy Paspor anda, dan simpan yang asli dalam hotel. Jika ada pemeriksaan anda tinggal melihatkan fotokopiannya.
Jetlag adalah  a sebuah kondisi psikologis akibat perubahan jam biologis atau yang dikenal sebagai ritme circadian. Jam biologis ini berfungsi mengatur kapan tubuh harus beristirahat, kapan tubuh memerlukan makanan atau kegiatan lainnya yang dilakukan tubuh selama 24 jam
.
Jika Anda sering bepergian ke belahan dunia lain, maka perbedaan jam secara mendadak akan membuat Anda mengalami jet lag. Itu dikarenakan tubuh anda melakukan pengulangan waktu (contoh dari Asia ke Eropa  . Tapi jika dari Asia ke Eropa, anda akan kehilangan waktu.  Misal ketika anda pergi dari Asia ke Eropa, anda akan mengalami pengulangan waktu, dan ketika anda pergi pagi hari, anda tiba disana juga pagi hari, sedangkan anda perlu istirahat, bukan langsung bekerja.

Tips :
Perhatikan Jam berapa anda akan sampai di tujuan. Jika Anda akan sampai ditujuan pagi hari, maka sebaiknya ketika diperjalan anda pastikan tubuh anda istirahat, atau tidur. Tapi jika anda tiba malam hari, dalam perjalanan anda tidak tidur, sehingga ketika sampai lokasi tubuh anda siap untuk tidur. Karena biasnya tubuh lebih mudah menunda waktu tidur, dari pada memaksa diri untuk tidur.

Untuk hal keamanan saya juga mempunyai beberapa tips untuk anda, (gaya lah)

  • Hal terpenting ketika anda Travel adalah, Paspor, Uang dan Kartu Kredit. Paspor adalah satu satunya kartu identitas anda secara internasional. Jadi jangan sampai hilang
  • Jangan simpan Kartu Kredit dan uang dalam dompet yang sama, karena jika hilang anda tidak mempunyai pegangan apa apa (Kalau nggak punya dompet, tempel aja di jidat) ----> nah yang ini kata Roommate saya Maria Pilar 
  • Fotokopy Paspor anda, dan simpan yang asli dalam hotel. Jika ada pemeriksaan anda tinggal melihatkan fotokopiannya.

Oh ya selain itu saya sudah menyusun tempat mana saja yang akan saya kunjungi di Barcelona
ini dia :


Sagrada Familia adalah salah satunya. Gereja katedral ini sudah dibangun sejak tahun 1884. Gereja yang pembangunannya dinilai cukup kontroversial karena sampai saat ini belum rampung, memiliki detil pahatan yang mengagumkan. Perhatikan di bagian luar dan dalam gereja, di setiap sisi bangunan sampai di menara. Di bagian dinding puncak menara, terdapat pahatan malaikat

Kota ini sadar betul dengan potensi wisata belanjanya yang akan dilirik oleh turis lokal maupun mancanegara. Pemerintah sengaja menyediakan bis khusus warna biru dengan tulisan Barcelona Shopping Line.

Naiklah dari Placa de Catalunya dan Anda akan dibawa ke berbagai pusat perbelanjaan. Mulai dari tempat-tempat yang berpendingin dan mewah sampai yang tradisional. Setiap tujuh menit, Anda bisa berubah pikiran untuk berpindah mengunjungi pusat perbelanjaan yang lain.


Taman berisi struktur batu yang mengagumkan (lihat di bawah), ubin menakjubkan dan bangunan menarik.Anda dapat melihat dari gambar ini air mancur naga Gaudi yang di pintu masuk ke taman Guell. Naga ini dihiasi dalam ubin berwarna indah dan ada sesuatu yang agak hipnosis dan magis tentang hal itu. 





Las Ramblas, satu dari sekian banyak landmark kota ini. Di daerah ini, Anda akan terpuaskan melihat deretan toko dan kafe serta permainan para seniman jalanan yang memadati tempat ini. Di kiri kanan, terdapat gang kecil yang anehnya membesar di bagian dalam






Bila Anda penikmat karya-karya Pablo Ruiz Picasso, berarti ada satu tempat yang wajib Anda kunjungi saat berada di kota ini, yaitu Museum Picasso di Montcada. Selain karyanya, museum ini juga memperlihatkan kedekatan sang maestro dengan Barcelona, hingga akhir hayatnya

Semoga saja masih banyak tempat lain yang dapat saya kunjungi, atau setidaknya semua tempat ini masih dapat saya kunjungi

udah dulu ya Kawan, sudah hampir jam 8. saatnya mengumpulkan Laporan dan menuju Barcelona (AMIEN YA ROBB) 

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar